Menurut informasi yang beredar di Internet, Samsung berencana untuk berhenti dari bisnis netbook pada 2012. Produsen elektronik terkemuka asal Korea Selatan tersebut telah menyatakan pada sejumlah mitranya bahwa mereka akan fokus ke ultrabook.
Adapun segmen ultrabook dan ultraportable notebook yang mereka sasar adalah yang berukuran 11,6 dan 12 inci.
“Saat memaparkan strategi baru untuk 2012, kami menjelaskan bahwa lini produk netbook berukuran 10,1 inci akan dihentikan di kuartal pertama 2012 untuk memberi jalan bagi produk ultraportable (11,6 dan 12 inci) serta ultrabook yang akan hadir di 2012,” kata Samsung dalam emailnya, seperti dikutip dari The Inquirer, Minggu 27 November 2011.
Samsung sendiri belum bersedia berkomentar ataupun mengonfirmasikan rencana tersebut kepada publik.
Terkait rencana Samsung, sejumlah pengamat berspekulasi bahwa keputusan tersebut mengindikasikan bahwa itu merupakan cerminan atas apa yang sudah diketahui selama beberapa waktu terakhir, yakni netbook cukup membosankan jika dibandingkan dengan tablet.
Dan meski peruntukannya berbeda, pengguna kini lebih memilih untuk menggunakan tablet daripada netbook untuk menjelajah internet secara mobile.
Samsung sendiri punya pengaruh cukup kuat di pasar tablet komputer. Namun, sayangnya mereka terkendala karena harus terus berkutat di pengadilan akibat saling gugat menggugat dengan Apple terkait desain Samsung Galaxy Tab mereka.
Sumber: VivaNews
0 komentar:
Posting Komentar